*SUNNAH TASBIH DI WAKTU PAGI | Catatan Jumat*
*(Denis Arifandi Pakih Sati)*
___
Salah satu perintah Allah SWT kepada kita para hamba-Nya adalah banyak berzikir mengingat-Nya. Hal ini termaktub dengan jelas dalam surat al-Ahzab ayat 41:
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اذْكُرُوا اللَّهَ ذِكْرًا كَثِيرًا
Hai orang-orang yang beriman, berzdikirlah (dengan menyebut nama) Allah, zikir yang sebanyak-banyaknya."
Lafadz Zikir memiliki banyak bentuk. Salah satunya adalah lafadz berdasarkan riwayat berikut ini. Hanya beberapa kata. Namun, fadhilahnya besar dan luar biasa.
Diriwayatkan oleh Muslim, dari Juwairiyah radhiyallahu anha; Umm al-Mukminin, suatu hari Rasulullah Saw pergi meninggalkannya di pagi hari setelah shalat Subuh, ketika ia masih berada di tempat shalatnya.
Ketika waktu Dhuha, beliau kembali lagi, dan mendapatinya masih duduk di tempat semula.
"Apakah kamu masih berada dalam kondisi yang sama ketika aku meninggalkanmu?" Tanya Nabi.
"Ya,"Jawab Umm al-Mukminin; Juwairiyah.
Kemudian beliau mengatakan:
"Aku mengucapkan setelah (meninggalkan)mu tadi, empat kata sebanyak tiga kali, yang jikalau ditimbang dengan apa yang kamu baca semenjak hari ini, maka akan setara:
سُبْحَانَ الله وَبِحَمْدِهِ عَدَدَ خَلْقِهِ ، وَرِضَا نَفْسِهِ ، وَزِنَةَ عَرْشِهِ ، وَمِدَادَ كَلِمَاتِهِ
(Subhanallahi wa bi Hamdihi 'Adada Khalqihi wa Ridha nafsihi wa Zinata 'Arsyihi wa Midada Kalimatihi)
"Maha Suci Allah dan dengan pujian kepada-Nya, sebilangan makhluk-Nya, keridhaan diri-Nya, setimbangan 'Arsy-Nya dan tinta kata-kata-Nya."
Singkat dan ringan. Semoga bisa menjadi amalan kita. []